ISBI Bandung Perpanjang Perjanjian Kerja Sama dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung
- Written by Humas ISBI Bandung
- Published in Siaran Pers
- Hits: 174
- Print, Email
PDF Siaran Pers dapat diunduh di SINI
SIARAN PERS NO. 4123/IT8/HM.01.09/2022
INSTITUT SENI BUDAYA INDONESIA (ISBI) BANDUNG
ISBI Bandung Perpanjang Perjanjian Kerja Sama dengan
Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung
Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Institut Seni Budaya Indonesia Bandung dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung terus diperpanjang setelah dilakukannya serangkaian audiensi dan evaluasi oleh kedua belah pihak. Kali ini Disbudpar Kota Bandung menandatangani PKS dengan 3 fakultas yang ada di ISBI Bandung yakni Fakultas Seni Pertunjukan, Fakultas Seni Rupa dan Design, serta Fakultas Budaya dan Media ISBI Bandung.
Proses penandatanganan PKS ini dilaksanakan di Amaroosa Hotel Bandung pada hari Rabu, 20 Juli 2022 yang dihadiri oleh Kepala Dinas Disbudpar, Arief Syarifudin S.H, M.Par. bersama Rektor ISBI Bandung, Prof. Dr. Een Herdiani, S.Sen. M.Hum, Dekan Fakultas Seni Pertunjukan, Dr. Lilis Sumiarti S.Sen., M.Sn, Dekan Fakultas Seni Rupa dan Desain, Dr. Supriatna, S.Sn., M.Sn, dan Dekan Fakultas Budaya dan Media Dr. Sri Rustiyanti S.Sen.,M.Sn., serta Dekan Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial UPI, Prof. Dr. Agus Mulyana M.Hum.
PKS antara Disbudpar Kota Bandung dengan Institut Seni Budaya Indonesia Bandung ini terangkum dalam Tridharma Perguruan Tinggi dan Implementasi Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dalam rangka mendukung dan mengembangkan potensi budaya, pariwisata dan ekonomi kreatif di Kota Bandung.
Bandung, 20 Juli 2022,
Rektor
Een Herdiani